Semalam di Hong Kong: Konser TVXQ Catch Me World Tour 19012013

Setelah sekitar tiga tahun tidak melakukan tur keliling Asia, akhirnya TVXQ! kembali mengunjungi fans-nya di luar Korea dalam rangka Catch Me World Tour. Hong Kong menjadi negara pertama yang disinggahi U-Know Yunho dan Max Changmin. Kesempatan ini pun tidak disia-siakan oleh RekON, dan pada tanggal 18 Januari lalu RekON terbang ke Hong Kong untuk menyaksikannya. Konsernya sendiri diadakan pada esok harinya di Asia World Arena yang sebelumnya pernah digunakan untuk konser LUNASEA dan SHINee.

ceinder-19012013-asiaworldexpo

Tampak Asia World Arena dari area parkir

RekON sampai di venue sekitar jam 5 dan saat itu udara sudah lumayan dingin, jadi RekON bergegas masuk ke dalam gedung pertunjukan. Di parkiran sendiri sudah banyak Cassiopeia yang mengantri untuk membeli merchandise buatan fanbase. RekON awalnya berniat untuk membeli lightstick khusus Catch Me World Tour keluaran SME, tapi sayang sekali merchandise resmi ternyata sudah banyak yang habis terjual. Wah biar bagaimana pun harus ada kenang-kenangan dari konser ini, pikir RekON. RekON pun kemudian mencari stand cap paspor SM Town. Yang bertugas menjaga stand baik sekali loh, ONers, dan mereka membiarkan RekON mencap paspor RekON sendiri. Dengan semangat RekON langsung membubuhkan cap  ‘TVXQ! Catch Me in Hong Kong’.

ceinder-19012013-bannercqhk

Banner TVXQ! yang diletakkan di lobi

Antrian untuk masuk ke area standing sudah cukup panjang, namun RekON memutuskan untuk makan malam dulu (ini penting loh, ONers, kalau kalian mau nonton konser. Apalagi kalo kalian di area standing/festival), setelah itu baru RekON masuk ke antrian. Promotor sudah menyediakan wilayah mengantri untuk tiap blok. Untuk blok A1 dan B1, antrian mereka tepat di depan pintu masuk venue, sedangkan A2, B2 dan C berada di ruangan lain. Begitu kita masuk ke antrian, petugas sekuriti membagikan nomor antri dan tangan kita akan dibubuhi cap sesuai blok kita. Antriannya begitu rapi, ONers, bahkan untuk masuk ke blok masing-masing, petugas mengizinkan per 20 orang yang masuk, jadi tidak ada yang namanya lari berbondong-bondong ke dalam venue. RekON sendiri berada di blok C, sehingga bisa memandang panggung lurus ke depan.

ceinder-19012013-ruangtunggu

Area mengantri untuk blok A2, B2 dan C

Ketika mengantri, RekON bertemu dengan Cassiopeia dari Cina daratan, Thailand dan Jepang (atau disebut Bigeast). Proyek-proyek pun dibagikan, misalnya balon berbentuk T yang akan diangkat ketika lagu Summer Dream dan juga banner dari fanbase A Million Cassiopeia. Wah, RekON semakin tidak sabar untuk menyaksikan aksi TVXQ nih! Oh iya, berbeda dari apa yang RekOn dengar, pemeriksaan di Hong Kong ternyata tidak begitu ketat. Isi tas tidak diperiksa dan botol minuman bisa masuk ke dalam venue. Banyak sekali yang membawa kamera berlensa sangat panjang masuk begitu saja.

ceinder-19012013-redocean

Red ocean memenuhi Asia World Arena

ceinder-19012013-tvxq-risingsun

Rising Sun sebagai nomor pembuka yang wah!

Jam 8 lewat, konser dimulai dengan VCR yang menggambarkan kelahiran TVXQ! dari matahari. Cassiopeia menyalakan lightstick mereka dan red ocean memenuhi seisi Asia World Arena. Duo yang ditunggu-tunggu pun muncul dari atas dengan kostum putih, dan Rising Sun dijadikan nomor pembuka konser. Rising Sun yang bertempo cepat dan penuh energi menjadi pilihan yang tepat untuk memanaskan suasana. Dua nomor berikutnya pun tidak kalah panas! Untuk lagu Getaway (salah satu nomor yang RekON tunggu), TVXQ! tampil sangat nge-rock. Sakit semangatnya  head-banging, crane yang dinaiki Yunho sampai terguncang-guncang. Sedangkan untuk Hey (Don’t Bring Me Down), penonton tidak hentinya berteriak karena beberapa kali Yunho dan Changmin begitu dekat sampai jidat mereka bersentuhan. Dari album ketiga, lagu O menjadi lagu berikutnya. Karena sepertinya gerah setelah dance habis-habisan di tiga lagu pembuka, Yunho melepas jaketnya dan melakukan solo dance di bagian awal. Lagu ini ternyata salah satu yang paling ditunggu-tunggu oleh Cassie, terdengar dari teriakan mereka  yang semakin heboh.

ceinder-19012013-tvxq-journey

Pesawat ala Yunho dan Changmin 😀

Tidak melulu tampil ‘keras’, TVXQ! menunjukkan sisi humor mereka di lagu Like A Soap. Para penari muncul dengan kostum serangga dan mengganggu Yunho dan Changmin yang sedang bernyanyi. Para serangga pun ditepok Changmin dengan menggunakan raket dan diusir oleh Yunho dengan obat semprot 😀 Tempo kembali diturunkan dengan How Are You (sebuah VCR tentang perpisahan di padang rumput diputar sebelumnya) dan Journey. Untuk Journey, TVXQ! naik ke pesawat-pesawatan (benar-benar menggambarkan isi lagunya ^^) dan terbang sehingga penonton di tribun bisa melihat mereka dengan lebih jelas.

Bagian berikut adalah penampilan solo mereka. Sebelum Changmin membawakan lagu berbahasa Cina Ting Hai, sebuah VCR diputar yang isinya adalah Changmin yang bekerja di sebuah coffee shop dan jatuh cinta pada pengunjungnya. Salah satu adegan ketika Changmin kepergok sedang memperhatikan si cewek sukses membuat Cassie berteriak gemas. Setelah VCR selesai, tiba-tiba Changmin muncul di panggung depan, tepat di hadapan RekON. Wah, penonton di Blok C langsung bergegas maju ke depan dan kamera-kamera langsung terangkat. Dengan suara merdu dan dalam balutan setelan abu-abu dan sweater biru, Changmin berhasil memukau seisi venue.  Sementara itu, Yunho kembali membuat atmosfer di Asia World Arena panas dengan Honey Funny Bunny. Untungnya solo Yunho bukan di panggung depan, ONers, kalo iya pasti banyak yang pingsan di Blok C waktu itu karena dancenya yang terlalu panas!

ceinder-19012013-tvxq-changminsolo

Kemunculan Changmin membuat penonton di Blok C kaget 

ceinder-19012013-tvxq-yunhosolo

Penampilan solo Yunho yang bikin AC Asia World Arena tidak terasa 😛

VCR untuk Wrong Number adalah salah satu favorit RekON karena visualnya yang menawan. TVXQ beraksi dengan pedang dan jauh dari kesan kekerasan, adegan perkelahiannya malah terlihat indah. Tidak hanya sampai di situ, cerita yang ada di VCR pun berlanjut di penampilan mereka. Sebelum bagian rap, di panggung utama lantai terangkat sedikit miring. TVXQ berdiri di situ dan ternyata itu adalah layar dan tepat di mana TVXQ berdiri animasi warna merah mengalir keluar, cara yang cukup efektif menunjukkan darah tanpa terlihat terlalu vulgar. Untuk Humanoids, TVXQ!  memakai  jaket biru dan kuning yang juga mereka kenakan di MV-nya. Untuk lagu ini mereka tampil di panggung utama, padahal RekON ingin sekali melihat koreografi ala prajurit ini dari dekat 😦 Tapi kemudian mereka bergerak di panggung tengah dan tepat ketika Changmin berteriak “Everybody, make some noise”, panggung terangkat dan di sekitar panggung asap ditembakkan keluar. Suasana megah tercipta.

ceinder-19012013-tvxq-idontknow

Berkostum putih untuk I Don’t Know

ceinder-19012013-tvxq-purpleline

TVXQ! membawakan Purple Line di panggung depan

Setelah Purple Line, VCR Before U Go dengan Yunho dan Sulli fX sebagai pemeran utama diputar. Kurang lebih inti ceritanya adalah sepasang kekasih yang terpisahkan oleh keadaan. Lagu dalam VCR dilanjutkan langsung oleh TVXQ , kembali di panggung depan. Kali ini mereka mengenakan setelan berwarna hitam, putih dan merah. Cocok sekali untuk dua lagu romantis Before U Go dan Destiny setelahnya. Bukan hanya romantis, suasana sensual juga tercipta ketika Destiny karena dua penari perempuan muncul menemani
mereka. Mereka lalu membawakan medley lagu-lagu balada, seperti Follow The Memories dan Toki Wa Tomete versi Korea. Tidak hanya lagu bertempo cepat, lagu-lagu bertempo lambat bisa dibawakan oleh Yunho dan Changmin dengan baik. Kemampuan suara mereka benar-benar terasah di tur sebelumnya, Tone Tour di Jepang.

ceinder-19012013-tvxq-beforeugo

Perfect outfits for the romantic song session

Area standing Asia World Arena yang luas memberikan ruang untuk jalur kart. Di beberapa lagu, Yunho dan Changmin naik ke kart dan memutari Asia World Arena, menyapa penonton yang duduk di barisan tribun. Salah satunya ketika lagu Dream, TVXQ! bergerak dengan kart, dan blok C yang lowong memungkinkan RekON untuk ikut  bergerak mengitari mereka. Walau akhirnya tertabrak sana-sini oleh Cassiopeia lain sih hehehe. Sebenarnya ini kesempatan baik untuk mengambil foto mereka dari jarak dekat. Tapi memang mereka berdua tidak bisa diam ketika di atas kart, ONers, jadi susah sekali memotret mereka walaupun jaraknya dekat.

ceinder-19012013-tvxq-yunhocart

Sambil berkeliling, Yunho sempat melemparkan cinderamata ke arah Cassiopeia

VCR sebelum Catch Me menunjukkan Yunho dan Changmin yang beradu cepat: Yunho dengan sepeda motor dan Changmin dengan mobil. Mereka sama-sama mengejar sosok seorang wanita, yang pada akhirnya tidak mereka berdua dapatkan. Setelahnya, intro piano Catch Me terdengar. RekON langsung maju ke depan, karena ini adalah lagu yang RekON sangat tunggu (lagu ini dirilis beberapa hari setelah SMTown Jakarta). Dukungan sound system yang sangat baik benar-benar memperkuat lagu Catch Me; beat-nya benar-benar terasa dan seisi Asia World Arena tidak tahan untuk meloncat mengikuti irama lagu. Kali ini mereka mengenakan jaket hitam yang dihiasi oleh LED. Yang menarik adalah ketika lagu dimulai, jaket Yunho belum ter-restleting. Namun ketika bagian reff, jaketnya sudah ter-restleting. Pasti dia buru-buru melakukannya pada saat koreografi yang mengharuskan dia berbaring di lantai 🙂 Catch Me disusul oleh versi Korea dari B.U.T. Mereka melepas jaket dan mengenakan kemeja hitam dan celana hitam, sesuai dengan lagu B.U.T.  yang memang terkesan maskulin. Gempuran maskulinitas TVXQ! belum berhenti sampai di situ, ONers, karena lagu berikutnya adalah Why (Keep Your Head Down). Lagu ini tidak pernah membuat RekON bosan, dan RekON yakin Cassie juga berpikir hal yang sama.

ceinder-19012013-tvxq-catchme

Satu kata untuk Catch Me: PECAH

ceinder-19012013-tvxq-kyhd

The legendary Keep Your Head Down choreography

Selanjutnya, sebuah video pesan dari Cassie diputar. Yunho dan Changmin membelakangi penonton di Blok C, tapi layar kiri dan kanan memperlihatkan ekspresi mereka ketika menonton pesan dari fans. Kelihatan sekali bahwa mereka tersentuh oleh video tersebut. Unforgettable dinyanyikan dan mereka berjalan ke belakang panggung, memberikan waktu kepada penonton untuk istirahat (dan mereka sendiri juga butuh rehat sejenak). Sambil menunggu encore, RekON memperhatikan kanan-kiri. Wah, di Blok C ternyata banyak fanboy juga! Bahkan ada beberapa fanboy yang datang masih dengan kemeja dan sweater, seperti baru pulang kerja.

ceinder-19012013-tvxq-yunhoheyaya

Summer Dream dan Sky selalu membuat penonton bergoyang

Encore dimulai dengan Mirotic. Fanchant terdengar begitu kencang ketika reff Mirotic dinyanyikan, membuat RekON berpikir bahwa Mirotic adalah salah satu single terkuat TVXQ! Encore kemudian dilanjutkan dengan lagu-lagu bertempo cepat dan berirama kasual seperti Hiyaya, Summer Dream dan Sky. TVXQ! selalu tampil lepas pada Summer Dream, mengajak penonton menggoyangkan tangan mereka. Yunho kemudian melakukan back-flip, sedangkan Changmin berajojing dengan riangnya. Setelah sempat diajak lompat-lompat, duo ini menutup konser dengan lagu berirama manis, I’ll Be There. Sambil berkeliling panggung, mereka membungkukkan badan dan mengucapkan terima kasih atas kehadiran semua Cassie. Kurang lebih 27 lagu dibawakan oleh TVXQ! malam itu. Setlist yang cukup panjang dan sampai akhir mereka tetap memberikan aksi yang terbaik.

Beberapa kali penampilan TVXQ juga diselingi oleh sesi MC. Yunho dan Changmin menyapa penonton dengan bahasa Cina dan beberapa kali mereka mengucapkan terima kasih (dengan xie xie, padahal Hong Kong kan berbahasa Kanton, bukan Cina hehehe). Mereka berdua juga meminta penonton untuk mengucapkan ‘T’ dengan keras setiap mereka mengucapkan ‘We are’. Lucunya, ada suatu saat penonton mengucapkan ‘T’ padahal belum diminta. Sembari memberikan cengiran khasnya, Changmin mengucapkan ‘Not yet.’ TVXQ juga sesekali menggoda fans mereka. Misalnya, dalam salah satu sesi ketika Changmin sedang berbicara, Yunho tiba-tiba mendekati Changmin dan membersihkan sesuatu dari pipinya. Bagaimana Cassie gak teriak-teriak ya, ONers?

ceinder-19012013-tvxq-bowing

Yunho dan Changmin memberi salam kepada Cassie

TVXQ! benar-benar memberikan performa yang menawan kepada Cassie  (walau sehari sebelumnya Yunho baru selesai syuting jam 3 pagi dan langsung terbang ke Hong Kong untuk konferensi pers dan konser). Vokal mereka prima, dance mereka penuh enerji (pujian juga pantas diberikan kepada tim dancer mereka) dan didukung oleh tata lampu, kembang api dan VCR yang memikat. Promotor sepertinya mempersiapkan konser ini dengan maksimal. 9 tahun di kancah musik K-pop telah mengasah kemampuan Yunho dan Changmin, dan tentu saja kita masih ingin melihat penampilan mereka dalam beberapa tahun ke depan!

Setlist:

1. Rising Sun

2. Getaway

3. Hey (Don’t Bring Me Down)

4. O

5. Like A Soap

6. How Are You

7. Journey

8. (solo Changmin)

9. Honey Funny Bunny (solo Yunho)

10. Wrong Number

11. I Don’t Know

12. Humanoids

13. Purple Line

14. Before U Go

15. Destiny

16. Medley (Follow the Memories, I Never Let Go, Always There, Like Right Now)

17. I Wanna Hold You

18. Here I Stand

19. Dream

20. Catch Me

21. B.U.T

22. Why (Keep Your Head Down)

23. Unforgettable

24. Mirotic

25. Hiyaya Summer Day

26. Summer Dream + Sky

27. I’ll Be There

Written by: AP

28 responses to “Semalam di Hong Kong: Konser TVXQ Catch Me World Tour 19012013

  1. Berharap ada catch me world tour di indo…pengen liat yunho sm changmin poolll2an kaya gitu…°•(>̯┌┐<)•° •"̮•​‎​:τнäиκ чöü:•"̮• Dah di post…kereeennn…東方神起 jjaaaanggg…i love 東方神起

  2. WOWW.. ReKon, terima kasihhhhh sudah bikin review yang keren xD Pengen lebih detail ama lebih panjanggggg lagi #plak

    Bacanya aja udah bikin semangat bgt, ditambah foto2nya.. Jadi nyesel ga jd ksn (pasti admin yang nulis tau siapa ane.. Hahhaha) 😥 denger streamingan aja bikin sesunggukan..

    Setuju, VCR2 Catch Me emang keren2, performnya HoMin juga uda ga diraguin lagi kehebatannya (meski nyesek liat muka YunHo yang capekkkk bgt gr2 jadwalnya gila2an), nonton fancamnya (apalagi yang HFB) bikin mati mendadak XD XD

    Sekali lagi terima kasih reviewnya y ReKon.. Ditungguin lagi yang berikutnya.. Sukses slalu ❤ ❤

  3. wuahhhh envy sungguh…. T__T ,,, bbrpa kali baca ini merinding terus…uri homin….pgen ketemu mreka…gumawoo bgettt udh dpost dn sy lgsg baca dn lgsg envyyyy bangetttttt…..hhee.
    iyups smoga homin mmpir k indo lagii

  4. Thanks ya udah share,,,
    berharap HoMin akan mampir di Indo jg,,tpi jng skrng krn Jakarta msh darurat banjir,mungkin habis tour tokyo dome mrk,,,
    *sok ngatur nih

  5. satu kata buat rekon >> ENVY!!!
    aku udah liat dvd konser dbsk mulai dari rising sun sampe tone tour dan itu bikin nganga gimana kalo liat langsung??? akhh mudah2an mampir ke sini ya #amin
    oia mau tanya itu di bawah foto perfom catch me kok ada komen gini: “Satu kata untuk Catch Me: PECAH” maksudnya pecah gimana?

  6. Thank you for sharing! Wah dari review-nya aja udh begitu keren apalagi kl yang nonton langsung! >< TVXQ bener-bener daebak! Semoga ada kesempatan buat nonton Catch Me tour langsung ^^ Thanks again, review-nya bener-bener keren ^^

    • Terima kasih sekali sudah membaca dan berkomentar ya 🙂 Yesss, kami berharap SEMUA Cassies Indonesia pada akhirnya akan dapat kesempatan menonton konser tunggal TVXQ!, di negara kita sendiri! Mari kita terus berusaha!

  7. keren banget sih mereka. ya semoga TVXQ! bisa kesini dan disiapin promotor dg baik. kalo bisa sih lebih dari HK

  8. trim udh bikin artikel keren ini…berasa liat mereka konser, makin pengen liat mereka…..
    akhirnya bakalan ada catch me di jakarta….merah..merah…
    mimpi akhirnya berwujud…..

  9. Pingback: Missing the red ocean | Tiny bits and sketches in life·

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s