Masih ada yang terlena dengan Super Show 4 kemarin di Jakarta? Pastinya! Untuk yang kangen dengan Super Junior, post kami ini mungkin bisa mengobati kerinduan kalian. Februari 2011 lalu, sebagian dari kami terbang ke Manila untuk menyaksikan Super Show 3 dan membawa pulang cerita-cerita seru dan momen-momen tak terlupakan yang berhasil kami rekam lewat foto. Memang foto-foto berikut berasal dari tahun lalu, tapi aksi Super Junior masih tetap menarik untuk disaksikan!
Kami berada di beberapa titik, baik duduk maupun berdiri, jadi kami berhasil mendapatkan foto-foto dari berbagai sudut π
Saphire blue ocean di Araneta Coliseum. Bentuknya yang melingkar membuatΒ semua sudut bisa melihat panggung dengan jelas.
Super Junior terlihat menawan dengan kostum putih mereka di awal show! Mereka menghentak panggung dengan Sorry Sorry yang diremix khusus untuk Super Show 3.
Hayo siapa itu yang di tengah? π
Duet dari Ryeowook dan Sungmin adalah salah satu kenangan manis dari Super Show 3 buat kami.
TRAX adalah bintang tamu di Super Show 3 Manila. Yang kangen TRAX mana suaranya?~
Sungmin dan sebatang coklat? Yang mana yang lebih manis kalau menurut kalian?
Saudagar minyak dari Arab nyasar di Super Show?
Si ganteng Siwon ketika bagian solo-nya. Ya, kami bisa mendengar para Siwonest berteriak ketika melihat foto ini! π
Yesung sempat membagi-bagikan gelang hitam di tangannya ke fans yang beruntung di standing VIP. Kami bahkan sempat melihat dia memberikan kalung ke salah satu fans di depan kami! Saking bersemangatnya fans, Yesung harus ikutan jadi security guard untuk menenangkan mereka.
Super Junior T dan aksi srimulat mereka, kecolok mikrofon!
Masih ingat kan kostum sayuran mereka ketika lagu Cooking Cooking? Shindong sempat kewalahan untuk keluar dari kostumnya, apalagi dengan adanya gangguan dari Kyu dan Donghae. Nah, ketika berhasil melepaskan kostumnya, Shindong malah terkilir dan harus digotong Siwon keluar panggung.
Rinaldo, dengan efek spesialnya yang membuat ELFs berkaca-kaca, khusus dipersembahkan untuk Kangin.
Selain aksi Super Junior yang memikat dan histeria para ELF, Super Show 3 di Manila sangat berkesan bagi kami karena di konser inilah bibit-bibit pertemanan kami dalam tim Relawan Konser bermula. That’s why we love concerts. Selalu ada kisah-kisah tak ternilai setelahnya π